Wujud Kedisiplinan dan Tata Nilai PASTI, Regu Pengamanan Lapas Tembilahan Gelar Apel Serah Terima

    Wujud Kedisiplinan dan Tata Nilai PASTI, Regu Pengamanan Lapas Tembilahan Gelar Apel Serah Terima

    Tembilahan - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan melalui Satuan Pengamanan menunjukkan refleksi implementasi tata nilai Profesional, Akuntabel, Transparan dan Inovatif (PASTI) dengan selalu menggelar serah terima tugas jaga, Sabtu (28/10/2023). Bertempat di Depan Pos Komandan Jaga, tampak Kepala Regu Pengamanan III, Danil Maruli Aris, menyerahkan tanggungjawab jaga kepada Karupam I, Zainal Abidin.

    Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan, Hari Winarca, menegaskan bahwasannya Apel Serah Terima Regu Jaga merupakan wujud kedisiplinan dan tata nilai PASTI.

    "Serah Terima Regu Jaga merupakan wujud kedisiplinan dan tata nilai PASTI yang selalu di internalisasi kemudian di kristalisasi kepada seluruh jajaran. Hal ini juga merupakan wujud simbolis pergantian tanggungjawab antar Regu Pengamanan, " tegas Hari Winarca.

    Kalapas menambahkan bahwasannya melalui Apel Serah Terima Penjagaan juga disampaikan kondisi eksisting dan inventarisasi Lapas yang beralih tugas kepada Regu Pengamanan selanjutnya.

    "Melalui Apel Serah Terima Penjagaan inii juga disampaikan kondisi eksisting dan inventarisasi Lapas kepada Regu Pengamanan yang bertugas selanjutnya. Semacam bentuk delegasi tugas sehingga Lapas selalu kondusif, " tambahnya.

    Diketahui bahwasannya selain sebagai upaya kelancaran tugas pengamanan, Apel Serah Terima Penjagaan juga bertujuan sebagai sarana menjalin kekompakkan dan kesolidan antar Petugas.

    NANDA PRAYOGA

    NANDA PRAYOGA

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Majukan Indonesia, Lapas Tembilahan...

    Artikel Berikutnya

    Pimpin Apel Pagi Pegawai, Ini Pesan Kalapas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    100 Hari Pemerintahan Prabowo-Gibran, Imparsial: Menguatnya Militerisme dan Kembalinya Dwifungsi TNI
    Polri Dirikan Dapur Lapangan dan Gelar Trauma Healing untuk Korban Kebakaran di Kebon Kosong
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani

    Ikuti Kami